
Keutamaan Salat Dhuha
Salat dhuha merupakan salat sunah yang dikerjakan pada waktu dhuha. Terdapat banyak keutamaan dari salat sunah yang satu ini, sehingga banyak orang berbondong-bondong menunaikannya. Berikut beberapa keutamaan salat dhuha.
1.Ibadah bernilai sedekah
Salat dhuha sebagai bentuk sedekah Rasulullah SAW bersabda bahwa salat dhuha merupakan sedekah setiap ruas anggota tubuh.
“Setiap pagi, ruas anggota tubuh kalian harus dikeluarkan sedekahnya. Amar ma’aruf adalah sedekah, nahi mungkar adalah sedekah, dan semua itu dapat diganti dengan salat dhuha dua raka’at.” (HR. Muslim).
2. Dicukupi kebutuhan hidupnya
Dari Abu Darda, ia berkata bahwa Rasulullah SAW menjelaskan hadits Qudsi, Allah SWT berfirman :
يا ابنَ آدمَ اركعْ لي من أولِ النهارِ أربعَ ركَعاتٍ أكْفِكَ آخِرَه
Artinya : “Wahai anak Adam, rukuklah (sholatlah) karena Aku pada awal siang (sholat dhuha) empat rakaat, maka Aku akan mencukupi (kebutuhan)mu sampai sore hari.” (HR. Tirmidzi)
3. Dibangunkan Istana di Surga
Hadits keutamaan sholat dhuha lainnya berasal dari Anas bin Malik yang mengatakan bahwa Rasulullah SAW bersabda,
مَن صلَّى الضّحى ثِنْتَيْ عشرة ركعة بَنى الله له قَصرا من ذَهب في الجنَّة
Artinya : “Barang siapa sholat dhuha dua belas rakaat, maka Allah akan membangun baginya istana dari emas di surga.” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah)
4. Diampuni Dosanya
مَنْ حَافَظَ عَلَى شُفْعَةٍ الضُّحَى غُفِرَلَهُ ذُنُوْبَهُ وَ اِنْ كَانَتْ مِثْلُ زَبَدِ الْبَخْرِ
Artinya : “Barang siapa yang menjaga sholat dhuha, maka dosa dosanya akan diampuni walau sebanyak buih di lautan.” (HR Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad)